GAPUTA (Ganecha Putra Tama)adalah organisasi pencinta alam di SMA 3 Semarang,berawal dari beberapa anak SMA 3 Semarang yang suka naik gunung,yang kemudian membentuk KMPA (Kelompok Muda Pencinta Alam) berdiri pada tanggal 19 Agustus 1982.KMPA selanjutnya menyusun AD dan ART, dan mengusulkan BOPALA (Bojong Pencinta Alam)sebagai nama organisasi. Setelah melalui revisi beberapa kali (sekitar 1 tahun) akhirnya Bpk.Soetiman (kepala sekolah saat pada itu) memberi lampu hijau dengan syarat ditambahkan kegiatan SAR agar lebih dari pencinta alam biasanya. Pada 1 April 1984 dalam suatu upacara kecil Bpk. Soetiman meresmikan organisasi ini menjadi kegiatan ekstrakulikuler dengan nama Ganecha Putra Tama pencinta alam SAR (Gaputa SAR).


Lomba Lintas Gunung, Lembah dan Sungai & Jambore Pecinta Alam

Posted on/at Minggu, Juli 05, 2009 by KIDSUNE_DANUBE









Amazing Hike merupakan lomba lintas alam dengan tingkat kesulitan track yang bervariasi meliputi sungai, lembah, ngarai, punggungan gunung dan hutan. Peserta Amazing Hike akan disuguhi oleh tantangan yang menakjubkan, memecahkan rintangan track sungai yang berupa curug kecil dan bebatuan sungai yang sangat metantangan. Belum lagi melintasi ngarai, menyebrang punggungan dengan jurang yang curam tentu menjadi sebuah pengalaman yang luar biasa bagi peserta

Peserta Amazing Hike adalah Tim yang terdiri dari 3 orang menyelesaikan lomba secara bersama. Lomba akan dibagi menjadi 2 kategori yaitu kategori Pelajar & kategori Mahasiswa/Umum. Memperebutkan Trophy MENPORA (masih dalam proses license). Tentunya dengan hadiah yang cukup menarik.

Amazing Hike merupakan sebuah kegiatan yang dipadukan dengan kegiatan Jambore Pecinta Alam se Jawa Tengah dan ditutup dengan upacara peringatan kemerdekaan Republik Indonesia

Jambore Pecinta Alam pesertanya bebas untuk umum. Melakukan perkemahan secara bersama, menikmati alam, berkemah dicamping ground Ra’gentar dengan lokasi yang berundak dan tersebar dingarai kaki gunung ungaran. Suasana kemeriahan Amazing Hike dapat dirasakan oleh peserta Jambore, serta merayakan hari kemerdekaan secara bersama. Peserta dapat mengikuti kegiatan yang telah disiapkan, tentunya kegiatan tersebut dapat berdampak positif bagi para pecinta alam secara umum. Dapatkan pula doorprice yang menarik dalam setiap kegiatan yang ada.


KEGIATAN

  1. Paralayang Know How (short course dan terbang tandem)
  2. Short course Management Expedisi
  3. High Ropes & Safety Technique
  4. Short course Outdoor & Extreem Photography
  5. Survival & Rescue
  6. Adrenalin Games (Flying Fox, Rappeling, Marine Bridge)
  7. Camp Fire Night
  8. Talks Show

Love the Earth and Save the World, Togaher We Can!!!

Schedule acara

SYARAT

  1. Amazing Hike : 1 Tim terdiri dari 3 orang (tanpa batasan gender), mengambil dan mengisi formulir pendaftaran, melampirkan identitas diri (KTP/SIM/KTM/Kartu Pelajar), mengisi surat pernyataan, disarankan untuk mengikuti pula rangkaian kegiatan Jambore dengan menginap dan membawa perlengkapan kemah.
  1. Jambore : peserta bebas untuk umum, membawa perlengkapan kemah, Mengambil dan mengisi formulir pendaftaran, melampirkan identitas diri (KTP/SIM/KTM/Kartu Pelajar), bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan.

KETENTUAN DAN PINALTY

  1. Ketentuan umum
    • Amazing Hike adalah sebuah kompetisi yang diselenggarakan Ra’Gentar bersama Karash diadakan pada tanggal 16 Agustus 2009 berlokasi di Lereng Gunung Ungaran desa Umbul Sidomukti Ungaran Semarang.
    • Satu tim terdiri dari 3 orang yang sehat jasmani dan rohani, mampu mengikuti dan mejaga keselamatan diri sendiri maupun tim.
    • Tim dinyatakan telah menyelesaikan lomba dan waktu tempuhnya dicatat apabila seluruh tim telah melewati garis finish, apabila jumlah tim yang melintas garis finis belum mencapai 3 orang maka waktu tempuh dicatat saat orang terakhir dari tim tersebut melintasi garis finish
    • Amazing Hike hike dibagi menjadi dua kategori :
      • Pelajar (SLTP/SLTA)
      • Mahasiswa/Umum
  1. Atribut dan Perlengkapan
    • Peserta diwajibkan mengenakan atribut yang telah diberikan oleh panitia
    • Memakai sepatu hiking (atau sepatu olah raga) yang aman untuk melintas medan licin dan batuan.
    • Mengenakan pakaian yang sopan dan pantas.
    • Membawa Jas Hujan.
    • Tidak diperbolehkan memakai sandal/sandal gunung atau alas kaki yang lainnya yang tidak menutup kaki secara aman.
  1. Kedisiplinan
    • Peserta tidak diperkenankan memotong jalur, mencari jalur pintas atau keluar dari lintasan lomba yang telah disediakan oleh panitia.
    • Peserta berkewajiban menjaga keselamatan diri sendiri dan rekan 1 tim
    • Selama kegiatan berlangsung peserta dilarang mengkonsumsi dan mengedarkan minuman keras dan obat-obatan terlarang.
    • Tidak diperkenankan mengganggu/merusak rambu Amazing Hike sepanjang perjalanan.
  1. Ketentuan Start
    • Peserta wajib hadir pukul 07.00 di Umbul Sidomukti di lokasi start yang telah ditentukan oleh panitia
    • Peserta wajib registrasi ulang pada meja registrasi yang telah disiapkan panitia untuk mendapatkan atribut lomba.
    • Peserta akan diberangkatkan sesuai dengan urutan nomer start dan klasifikasi yang telah didapat saat technical meeting/briefing sebelumnya.
    • Peserta harus berada dizona loading start setelah mendapat panggilan dari announcer dan akan diarahkan oleh start Crew.
    • Setelah mendapat panggilan, peserta langsung menuju area loading. Peserta yang telah dipanggil dan tidak menempati posisinya maka urutan start peserta tersebut akan dipindahkan kenomor urut paling belakang.
    • Pemberangkatan dilakukan secara berurutan dengan jeda waktu 2 menit.
  1. Lomba
    • Peserta tidak diperkenankan melakukan kecurangan dalam bentuk apapun
    • Peserta wajib melapor dipos-pos pengawas yang ditentukan.
  1. Resiko
    • Panitia tidak menanggung biaya operasional peserta yang terdiri dari ongkos, bahan baker bagi yang membawa kendaraan dan akomodasi lain selama menuju lokasi, selama kegiatan berlangsung dan setelah kegiatan ini selesai.
    • Panitia tidak menyediakan makan pagi dan akan menyediakan Lunch Box yang akan ditempatkan di lokasi games (pengaturan mekanisme makan menyusul)
    • Panitia tidak bertanggung jawab terhadap kejadian kehilangan dan atau kerusakan property peserta dan atau kerugian lain yang diakibatkan kelalaian peserta


    • Panitia tidak bertanggung jawab terhadap segala resiko yang terjadi kerana ulah atau kelalaian peserta saat kegiatan Amazing Hike dan Jambore berlangsung
  1. Penilaian
    • Penilaian dalam event Amazing Hike ini terdiri dari komponen durasi (kecepatan peserta menempuh lintasan) dan akurasi (ketepatan menyelesaikan tugas yang diberikan pada pos-pos tertentu)
    • Penilaian dilakukan oleh Tim Penilai yang dibentuk oleh panitia.
    • Segala hasil dari penilaian oleh Tim Penilai bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
    • Apabila terdapat perbedaan waktu dan pencatatan antara peserta dan panitia maka waktu dan pencatatan yang digunakan adalah milik panitia.
  1. Pinalty
    • Pinalty terdiri dari pengurangan waktu tempuh dan diskualifikasi.
    • Peserta yang kedapatan melakukan pelanggaran peraturan akan dikenakan sangsi pinalty atau seberat-beratnya diskualifikasi
    • Bagi peserta yang kedapatan melakukan pertengkaran akan dikenakan sangsi dan pinalty tegas (diskualifikasi)
    • Peserta yang tidak memenuhi waktu tempuh ideal yang ditentukan panitia, maka peserta tersebut akan gugur.

BIAYA PENDAFTARAN

  1. Amazing Hike : Rp. 130.000/tim (kategori Pelajar) dan Rp. 175.000 (kategori Mahasiswa/Umum). Fasilitas yang didapat : Perizinan masuk kawasan, T-shirt kegiatan, name tag, atribut lomba dan 1 kali makan siang (saat lomba), free pass adrenalin games.
  2. Jambore Pecinta Alam : Rp. 35.000 per orang. Fasilitas yang didapat : Perizinan masuk kawasan, T-Shirt kegiatan, name tag, free pass adrenalin games, mengikuti rangkaian kegiatan ;shortcourse, terbang tandem paralayang (lucky draw) dan talkshow.

>> Formulir Pendaftaran Amazing Hike

>> Formulir Pendaftaran Jambore

Informasi dan Pendaftaran

RAGENTAR
Umbul Sidomukti
Desa Sidomukti - Jimbaran,
Ungaran-Jawa Tengah,
T. (024) 70710690,
08882569725,
0816932245

Pendaftaran Wilayah Jabodetabek

KARASH

Jl. Gabus Raya no. 37
(TB Simatupang - Ps. Minggu)
Jakarta Selatan - 12520
Tel. : 021 - 7884 3830/43
Fax. : 021 - 7884 3856
Hp : 081388093334
email & fb : amazinghike2009@yahoo.com

 <








1 comments:

KIDSUNE_DANUBE mengatakan...

Mantaff.....

kibar 072607

Posting Komentar